Menu

Mode Gelap

News · 21 Jul 2023 18:05 WIB ·

Pojok Sayuran Sukabumi, Program Kerjasama BPP dan Kelompok Tani yang Berpotensi Mensejahterakan Petani dan Membuka Peluang Bisnis Baru


 Pojok Sayuran Sukabumi, Program Kerjasama BPP dan Kelompok Tani yang Berpotensi Mensejahterakan Petani dan Membuka Peluang Bisnis Baru Perbesar

suarasukabumi.com – Sukabumi, Pojok Sayuran kini hadir di Kecamatan Sukabumi sebagai program unggulan Balai Penyuluh Pertanian (BPP) setempat, dalam rangka memajukan sektor pertanian melalui kerjasama dengan kelompok tani di wilayah kecamatan. Program ini resmi dimulai pada 19 Juli 2023 dan beroperasi setiap hari, menawarkan lebih dari 70 jenis sayuran pilihan.

Camat Sukabumi, Gin Gin Ginanjar Permana, S.STP, menyambangi Pojok Sayuran untuk melihat langsung kegiatan operasionalnya, pada Jumat, (21/07/2023).

Pojok Sayuran ini berlokasi strategis, terletak di wilayah kecamatan Sukabumi yang dilewati oleh kendaraan wisatawan menuju selabintana atau Pondok Halimun.

Dalam kunjungannya, Camat menyampaikan harapannya bahwa kehadiran Pojok Sayuran ini akan menjadi sarana promosi yang efektif untuk memberikan keuntungan lebih besar bagi para petani, karena mengurangi jumlah mata rantai dalam pemasaran produk pertanian.

“Kami berharap bahwa Pojok Sayuran ini akan menjadi wadah yang mensejahterakan para petani dan kami mengundang generasi milenial untuk tertarik dan terlibat dalam bidang pertanian ini,” ungkap Camat dengan antusias.

Dalam konteks ini, Camat juga menambahkan bahwa program ini memberikan peluang bagi para lulusan kuliah untuk membuka usaha sendiri dengan menjadi petani yang mandiri dan berkontribusi dalam pengembangan sektor pertanian di daerah.

Pojok Sayuran menyediakan berbagai jenis sayuran segar dan berkualitas, menjadikannya destinasi belanja yang menarik bagi masyarakat setempat serta pengunjung wisata yang ingin menikmati keindahan alam Kecamatan Sukabumi.

Tim.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

Baca Lainnya

Dinas PU Kabupaten Sukabumi Percepat Rehabilitasi dan Rekonstruksi Jalan Pakuwon-Cipeuteuy

4 September 2024 - 13:41 WIB

Dinas PU Sukabumi Percepat Perbaikan Jalan Pakuwon-Cipeuteuy di Kecamatan Bojonggenteng

3 September 2024 - 14:27 WIB

UPTD PU Jampangkulon Pantau Rehabilitasi Irigasi Ciawi-Maranginan di Surade

2 September 2024 - 14:20 WIB

Dinas PU Sukabumi Lakukan Pemeliharaan Rutin Jalan Babakanjaya-Bojonglongok

23 Agustus 2024 - 23:41 WIB

Dinas PU Sukabumi Gelar Perlombaan Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79

20 Agustus 2024 - 23:35 WIB

Penanganan Longsor di Jalan Gudang-Caringin Kulon Terus Dikoordinasikan

19 Agustus 2024 - 12:28 WIB

Trending di Kabupaten/Kota