Menu

Mode Gelap

Kabupaten/Kota · 10 Sep 2023 04:54 WIB ·

Peringati HJKS ke-153, Sukabumi Meriahkan Upacara Sekar Budaya dengan Kecintaan pada Tradisi Sunda


 Peringati HJKS ke-153, Sukabumi Meriahkan Upacara Sekar Budaya dengan Kecintaan pada Tradisi Sunda Perbesar

suarasukabumi.com – Sukabumi, Pemerintah Kabupaten Sukabumi menggelar upacara sekar budaya di Alun-Alun Palabuhanratu, Minggu 10 September 2023. Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Sukabumi (HJKS) ke 153 tahun. Di mana, Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri bertugas sebagai pembina upacara.

Kegiatan di momen hari lahirnya Kabupaten Sukabumi ini, sangat lekat dengan kesenian dan kebudayaan Sunda. Hal itu seperti, penggunaan bahasa, pakaian, hingga penampilan kesenian khas Sunda.

Tak hanya itu saja, dalam kegiatan yang kental dengan seni-budaya ini, air dari berbagai mata air di Kabupaten Sukabumi dikumpulkan dan dimasukan ke dalam kendi sebagai simbol persatuan.

Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri mengatakan, penonjolan budaya Sunda sebagai bentuk kecintaan dan melestarikan tradisi Sunda. Selain itu, sekar budaya pun merupakan wadah untuk membangun kearifan lokal yang lekat dengan masa kini sebagai festival rakyat.

“Ini juga menjadi etalase eksistensi kehebatan jejak budaya pada masa lalu dan kekayaan nilai-nilai yang telah membumi,” ujarnya.

Bahkan, sekar budaya pun dinilai dapat memperkenalkan budaya Sukabumi ke khalayak luas. Termasuk dalam tatanan mempertahankan kekentalan budaya yang ada di Jawa Barat.

“Melalaui sekar budaya ini, dapat meningkatkan daya tarik wisatawan yang hendak berkunjung ke Kabupaten Sukabumi. Sekar budaya ini diharapkan dapat menciptakan kesan kegembiraan bagi wisatawan yang berkunjung ke Palabuhanratu,” ucapnya.

Momentum ini pun, sekaligus merefleksikan capaian prestasi Kabupaten Sukabumi. Termasuk merencanakan program yang lebih baik ke depan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Alhamdulillah, berbagai prestasi telah diraih Kab. Sukabumi. Terbaru, kami mendapatkan sertifikat revalidasi kedua status CPUGGp. Maka prestasi ini sebagai kado terbesar di Hari Jadi yang harus disyukuri bersama,” ungkapnya.

Di tempat berbeda, Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami mengaku senang dan sedih di momen HJKS tahun ini. Dirinya mengaku senang lantaran Kabupaten Sukabumi telah berusia 153 tahun. Di tahun ini pun, Kabupaten Sukabumi kembali meraih sertifikat Unesco untuk Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp).

“Perasaan saya saat ini bahagia campur sedih. Bahagia karena Kabupaten Sukabumi sudah berusia 153 tahun. Sedih karena tidak bisa merayakan bersama masyarakat Kabupaten Sukabumi di sana. Sebab, saya sedang melaksanakan tugas kenegaraan ke Maroko untuk menerima sertifikat Unesco dan menandatangani kerjasama dengan Mgoun UNESCO Global Geopark dalam pengembangan geopark dan pembangunan berkelanjutan,” bebernya.

H. Marwan berharap, capaian ini bisa menjadi kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Sukabumi. Apalagi, Kabupaten Sukabumi memiliki banyak potensi alam yang luar biasa.

“Semoga acara sekar budaya menjadi momentum menjadikan Kabupaten Sukabumi lebih berkembang lagi,” pungkasnya.

Tim.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 9 kali

Baca Lainnya

Dinas PU Sukabumi Perbaiki Ruas Jalan Caringin-Cidahu untuk Tingkatkan Kenyamanan dan Keselamatan

11 September 2024 - 13:24 WIB

Dinas Pekerjaan Umum Kab. Sukabumi Mengucapkan Selamat Hari Jadi Kabupaten Sukabumi yang Ke-154

10 September 2024 - 14:14 WIB

Dinas Pekerjaan Umum Lakukan Perbaikan Jalan Kabupaten di Jampangkulon

9 September 2024 - 14:07 WIB

Dinas PU Kabupaten Sukabumi Hadirkan Kendaraan Hias di Sukabumi Suka Bunga & Fashion Carnival 2024

9 September 2024 - 05:58 WIB

Dinas PU Kabupaten Sukabumi Percepat Rehabilitasi dan Rekonstruksi Jalan Pakuwon-Cipeuteuy

4 September 2024 - 13:41 WIB

Dinas PU Sukabumi Percepat Perbaikan Jalan Pakuwon-Cipeuteuy di Kecamatan Bojonggenteng

3 September 2024 - 14:27 WIB

Trending di Kabupaten/Kota